50 Peserta Lulus Terpilih! Seleksi SIP Angkatan 54 Polda Sulteng Berakhir Sukses

Bahanaindonesia.com – Setelah melewati rangkaian seleksi ketat, akhirnya sebanyak 50 peserta dinyatakan lulus terpilih dalam Seleksi Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan 54 Tahun Anggaran 2025 yang digelar oleh Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Sulawesi Tengah (Sulteng). Pengumuman ini disampaikan dalam sidang akhir kelulusan yang berlangsung di Aula Rupatama Polda Sulteng pada Jumat (21/2/2025) sore kemarin.

Sidang dipimpin langsung oleh Irwasda Polda Sulteng, Kombes Pol. Asep Ahdiatma, S.I.K., M.H., didampingi Karo SDM Kombes Pol. Heru Budi Prasetyo, S.I.K., serta Kabidpropam Kombes Pol. Roy Satya Putra, S.I.K. Hadir pula tim seleksi, panitia, pengawas internal, serta 161 peserta yang telah melalui tahapan seleksi ketat.

Dalam sidang tersebut, diumumkan bahwa dari 161 peserta yang mengikuti seleksi hingga tahap akhir, sebanyak 50 peserta berhasil lolos sebagai yang terpilih, terdiri dari 46 pria dan 4 wanita. Sementara itu, 111 peserta lainnya dinyatakan lulus namun tidak terpilih. Karo SDM Kombes Pol. Heru Budi Prasetyo menegaskan bahwa keberhasilan ini merupakan bagian dari komitmen Polda Sulteng dalam mencetak pemimpin berkualitas yang berintegritas tinggi, cerdas, serta memiliki dedikasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Kuota SIP Angkatan 54 Tahun 2025 Polda Sulawesi Tengah:

Kuota Mabes: 17 peserta

Kuota SPN: 1 peserta

Kuota Bhabinkamtibmas: 1 peserta

Kuota Reguler: 31 peserta

Kabid Humas Polda Sulteng, Kombes Pol. Djoko Wienartonk, S.I.K., S.H., M.H., memberikan motivasi kepada peserta yang belum berhasil lolos sebagai terpilih untuk tidak berkecil hati. Ia menekankan bahwa mereka masih memiliki peluang di tahun berikutnya dengan terus meningkatkan kemampuan dan memperbaiki kekurangan. Sementara itu, bagi peserta yang lulus terpilih, ia berpesan agar menjaga kesehatan guna menghadapi tahapan tes kesehatan lanjutan di tingkat pusat.

Dengan hasil seleksi ini, diharapkan para calon first-line supervisor yang terpilih dapat membawa perubahan positif dan menjadi pemimpin yang mampu menjalankan tugasnya dengan profesionalisme tinggi.