Polres Buol Salurkan Air Bersih Ke Warga Desa yang Krisis dan Kekeringan

BUOL, BAHANA INDONESIA- Memberi pelayanan yang terbaik dan ikhlas kepada masyarakat menjadi kunci utama Kapolres Buol Budi Priyanto kepada warga Kabupaten Buol.

Hal itu terbukti dari respon cepat Polres Buol dalam membantu masyarakat yang krisis air bersih. Dari pantauan lapangan nampak Polres Buol secara serentak memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah lingkungan Buoyong, Kelurahan Buol, Kecamatan Biau, Jum’at (23/08/2019).

Penyaluran air bersih ini atas permintaan warga yang mengalami kekurangan air bersih disebabkan tidak adanya pasokan air bersih dari PDAM Buol. Personil Satuan Sabhara yang dipimpin langsung Kasat Sabhara Iptu Herry Jhoni untuk membantu warga memperoleh air bersih.

Penyaluran air bersih ini merupakan wujud kepedulian Polres Buol terhadap masyarakat yang sangat membutuhkan air bersih dengan memanfaatkan fasilitas mobil Air Water Canon (AWC).

Kapolres Buol AKBP Budi Priyanto mengatakan, bahwa kegiatan bakti sosial pendistribusian air bersih ini, kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kami pelayan masyarakat, mengingat kondisi yang dialami masyarakat. Masa kemarau yang panjang, menimbulkan kekeringan air yang harus dibantu sebisa mungkin, karena Polri hadir di tengah tengah masyarakat, sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

“Bantuan ini akan kami lakukan terus menerus kepada masyarakat Buol, akan kami monitoring terus Desa mana yang mengalami kekeringan, akan kami bantu air bersih,” ucapnya.

AKBP Budi menambahka, pihaknya telah  menginstruksikan Satker dan Satwil Jajaran Polres, untuk berkordinasi dengan wilayah, tentang kemarau panjang yang berpotensi terhadap kekeringan air di desa desa.

“Alhamdulillah, sudah mendistribusikan Air bersih yang di berikan kepada warga masyarakat yang membutuhkan air dengan menggunakan kendaraan dinas Polri Air Water Canon (AWC). Semoga bermanfaat dan bisa meringankan beban masyarakat,” pungkasnya.

Sementara itu warga lingkungan Buoyong mengucapkan rasa terimakasih yang tak terhingga, kepada Kapolres dan jajarannya atas bantuan air bersih yang sangat bermanfaat untuk masyarakatnya.

“Kami Mendoakan, Semoga Allah Swt, Senantiasa Memberikan Kesehatan dan Keselamatan Dunia Akhirat, kepada Bapak Kapolres Buol beserta jajarannya, yang telah melayani masyarakat ,” ujar Warga Lingkungan Buoyong.

(BASRI)